Renungan Pagi Senin, 25 Januari 2021

Pesta St. Paulus, Rasul

Bacaan        : Kis: 9: 1-22 atau Kis. 22: 3-16

Mazmur      : 117:1.2

Bacaan Injil : Mrk. 16:15-18

Renungan

Peristiwa pendemi Covid -19 mengisahkan banyak hal dalam kehidupan kita. Ada banyak kisah duka, kegelisahan, dan kegalaun baik sosial maupun ekonomi. Namun, tidak kalah  banyak juga kisah kesetiakawanan, peduli, dan  menolong tanpa sekat. Pandemi Covid -19 telah  menciptakan sebuah kultur yang baik. Banyak orang yang tulus pergi ke semua orang untuk memberikan berkat dan kegembiraan dalam aneka bentuk. Seperti Santo Paulus yang mengalami benturan hebat dalaam hidupnya dan diubah menjadi seorang pewarta.                                                                                                                                                                                                                              

» Read more

Renungan Jumat, 22 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 8:6-13

Mazmur           : 85:8.10.11-12.13-14;R:11a

Bacaan Injil     : Mrk.  3:13-19

Renungan

Pelayanan Yesus di dunia ini tidak lama. Hanya sekitar tiga tahun. Setelah itu kembali kepada Bapa-Nya. Apakah dengan demikian pekerjaan-Nya selesai? Jalan salib adalah pekerjaan yang Dia selesaikan sebelum kembali kepada Bapa. Namun, ada pekerjaan yang masih harus diteruskan. Untuk itulah Yesus memilih dua belas orang untuk mengikuti Dia. Mereka inilah yang kelak akan melanjutkan apa yang telah dimulai Yesus.

» Read more

Renungan Kamis, 21 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 7:25-8:6

Mazmur           : 40:7-8a.8b-9.10.17:R:8a.9a

Bacaan Injil     : Mrk.  3:7-12

Renungan

Sebagai murid Yesus, kita seperti banyak orang dalam Injil, yang dengan banyak cara datang ke aneka tempat terjadi mukjizat. Bila ada penampakan Bunda Maria di suatu tempat, orang-orang pun berbondong-bondong datang ke sana. Demikian juga ketika kisah Ponari, dukun cilik asal Megaluh –Jombang, banyak orang datang ke desa itu untuk bisa “menyentuh” agar disembuhkan.

» Read more

Renungan Rabu, 20 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 7:1-3.15-17

Mazmur           : 110:1.2.3;R:4bc

Bacaan Injil     : Markus 3:1-6

Renungan

Berbelas kasih adalah Sabat bersama Yesus. Ketika terjadi wabah Coivid-19 banyak orang menjadi kaget karena apa yang dibanggakan dalam beragama selama ini: gedung yang indah, liturgi yang syahdu, dan ornament yang indah, tampa tidak ada artinya lai. Meskipun demikian hal yang sangat mendasar dan tidak hilang dari makna keimanan kita, yaitu belas kasih dan solidaritas. Banyak sekali perbuatan-perbuatan kasih terjadi di dalam Gereja baik personal, komunitas maupun lembaga. Meski tidak berliturgi publik makna menjadi Katolik tidak hilang belas kasih dan solidaritas masih menyala-nyala.

» Read more

Renungan Selasa, 19 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 6:10-20

Mazmur           : 111:1-2.4-5.9.10c;R:5b

Bacaan Injil     : Markus 2:23-28

Renungan

Program di rumah saja ketika pandemi covid-19 memberikan banyak sekali pengalaman rohani. Salah satu yang mendasar antara lain banyak orang menemukan makna di rumah saja seperti Sabat dalam Injil. Di rumah saja bukan persoalan berhenti bekerja melainkan semakin menemukan dan merasakan sapaan Allah secara personal. Orang tidak sibuk dengan pekerjaannya, tetapi mereka mengerti bahwa kebersamaan dengan Allah kita bisa melihat dan melakukan banyak hal baik bagi orang lain. Pada hari Sabat Yesus juga menemukan apa yang dibutuhkan oleh orang-orang yang menderita.

» Read more

Renungan Pagi Senin, 18 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 5:1-10

Mazmur           : 110:1.2.3.4;R:4bc

Bacaan Injil     : Markus 2:18-22

Renungan

Pernah suatu ketika seorang pastor berceloteh begini: zaman now ini zaman pamer. Doa dipamerkan, marah divideokan lalu di-youtube-kan, amal diposting dan dipamerkan. Bahkan pengalaman baru puasa pertama kali saja dipamerkan. Lalu di mana letak sebuah kualitas rohani dari tradisi puasa itu? Hidup keagamanan kok hanya sebuah pertunjukan untuk mengundang decak kagum orang lain.

» Read more

Renungan Jumat, 15 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 4:1-5.11

Mazmur           : 78:3.4bc.6c-7.8:R:7c

Bacaan Injil     : Mrk. 2:1-12

Renungan

Teks Kitab Suci memperlihatkan begitu banyak orang yang menemui Yesus, ketika Ia datang kembali ke kota mereka. Mereka ingin mendengar pengajaran-Nya yang penuh kuasa. Mereka juga ingin melihat Dia melakukan mukjizat. Bagaimana respon Yesus? Ia memberitakan Injil kepada mereka. Tiba-tiba ada empat orang datang menggotong orang yang lumph. Mereka mengharapkan Yesus menyembuhkan teman mereka itu. Namun, kerumunan orang menghalangi mereka. Menyerah? Tidak. Yesus sudah di depan mata! Bila si lumpuh bisa di hadirkan di depan Yesus, tentu ia akan disembuhkan. Lalu bagaimana caranya? Dengan semangat pantang menyerah, mereka naik ke atap rumah dan membongkar atap rumah itu. Berhasilkah usaha mereka? Ya, si lumpuh diturunkan di depan Yesus. Iman kawan-kawan si lumpuh menggugah Yesus merespon lebih dari yang mereka harapkan, Ia bukan hanya menyembuhkan si lumpuh, malinkan juga mengampuni dosanya.

» Read more

Renungan Kamis, 14 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 3:7-14

Mazmur           : 95:6-7.8-9.10-11:R:8

Bacaan Injil     : Mrk.  1:40-45

Renungan

Ketika pandemi Covid-19 menerpa negara kita, banyak penduduk desa menolak mereka yang terpapar dan yang sudah sembuh untuk tinggal di desa mereka. Mereka takut tertular dan seakan-akan penderita Covid-19  adalah ancaman bagi mereka. Pada masa Yesus pun terjadi hal serupa bahkan merupakan tradisi bahwa orang yang berpenyakit kusta diasingkan oleh masyarakat. Selain takut tertular menurut hukum Musa orang kusta itu dianggap najis dan dikutuk Allah.

» Read more

Renungan Rabu, 13 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 2:14-18

Mazmur           : 105:1-2.3-4.6-7.8-9:R:8a

Bacaan Injil     : Mrk.  1:29-39

Renungan

Doa adalah sumber kekuatan pelayanan. Dalam pelayanan-Nya, Yesus tidak hanya mengajar banyak orang. Yesus juga menyembuhkan banyak orang, termasuk ibu mertua Simon yang menderita sakit demam. Lazimnya, orang yang baru sembuh dari sakit, badan terasa lemah karena itu diperlukan waktu beberapa lama untuk beristirahat dan mengembalikan kondisi tubuh. Akan tetapi, tampaknya hal itu tidak berlaku bagi ibu mertua Simon. Segera setelah disembuhkan ia langsung melayani Yesus. Ini memberi indikasi bahwa penyembuhannya segera sempurna.

» Read more

Renungan Selasa, 12 Januari 2021

Bacaan I          : Ibr. 2:5-12

Mazmur           : 8:2a.5.6-7.8-9;R:7

Bacaan Injil     : Markus 1:21b-28

Renungan

Banyak sekali orang memposting keberhasilan orang di berbagai media sosial. Misalnya, mengirimkan kutipan khotbah bagus dari uskup ini atau itu. Sayangnya hanya sampai pada memposting, namun tidak ikut melakukan perbuatan-perbuatan  baik itu.

» Read more
1 17 18 19 20 21 26