Renungan Pagi Kamis, 21 Mei 2021

Bacaan I     : Kis. 25:13-21                                                                                 

Mazmur      : 103:1-2.11-12.19-20b;R:19a

Bacaan Injil : Yoh. 21:15-19

Renungan

“Apakah engkau mengasihi Aku? (Yoh. 21:17). Yesus mengajukan pertanyaan ini kepada Petrus sebanyak tiga kali. Hal ini menenkankan tentang prasyarat menjadi seorang pengikut Kristus. Setiap hari, pertanyaan yang sama diajukan kepada kita; Apakah kita mencintai Yesus? Apakah kita beriman dan setia kepada-Nya? Apakah kita tetap setia kepada-Nya saat ada banyak penderitaan dan tantangan yang harus kita lalui?

Kita diundang mengikuti Dia dengan cinta. Allah sudah terlebih dahulu mencintai kita secara amat sempurna. Allah memilih jalan turun, yakni menjadi sama seperti kita dan bahkan menderita dan wafat di salib, karena Ia sungguh mengasihi kita. Dari pihak kita diminta untuk secara total memberikan diri dalam pelayanan mewartakan kabar sukacita dan keselamatan yang dating dari Allah.

Doa: Allah Bapa, ajarkanlah kami Bahasa cinta-Mu, sehingga kami boleh menjadi murid Putera-Mu, Tuhan kami Yesus Kristus. Amin. Sumber: Ziarah Batin 2021, Obor, Jakarta