Renungan Selasa , 13 Oktober 2020

Bacaan I:  Gal 4:31b-5:6

Mazmur:  119:41-43.44.45.47.48 ;R:41a

Bacaan Injil: Lukas 11:37-41

Renungan

Pada hari ini Yesus mengjak kita untuk tidak seperti orang Farisi yang munafik. Orang Farisi sering menampilkan diri sebagai orang-orang yang religious, santun, dan agamis, tetapi jiwa dan perilakunya sangat berbeda, bahkan bertolak belakang dengan apa yang ditampilkan. Oleh karena itu, Yesus mengatakan “…kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan”.  Mereka sengaja menampilkan diri seolah-olah baik dan peduli agar mereka mendapatkan pujian, penghargaan, dan bahkan keuntungan tertentu.

Kritikan pedas yang dialamatkan kepada orang Farisi itu juga dialamatkan kepada kita. Pasalnya, akui, atau tidak kita sering melakukan seperti orang-orang Farisi. Kita suka melakukan sesuatu hanya untuk mendapat pengakuan dan penghargaan yang baik dari orang-orang yang ada disekitar kita. Atau kita berdoa hanya untuk dilihat orang, bukan lahir dari kesadaran yang mendalam. Sebagai anak-anak Tuhan kita diajak untuk menjadi pribadi yang jujur. Artinya, hidup apa adanya tanpa harus dibuat-buat; bukan untuk mengesani orang lain. Mari kita berusaha menjadi pribadi-pribadi yang tulus dan jujur.

Doa:

Allah yang maharahim, semoga  kami berani menjadi pribadi yang jujur dan rendah hati dalam kehidupan harian kami. Amin.

Sumber: Ziarah Batin 2020, Obor Jakarta